Pengantar Hukum Islam
Dalam buku ini, pembaca akan dikenalkan mengenai dasar-dasar hukum Islam yang terdiri dari pengertian hukum Islam, karakteristik hukun Islam, azas-azas hukum Islam, tujuan hukum Islam, Selain itu, pembaca juga akan diajak mengetahui sumber hukum Isla, kaidah fiqh, dan ijtihad. Melalui hal ini pembaca akan bisa memahami bagaimana sumber hukum naqli, aqli, kaidah fiqh, ijtihad yang akan membuka wawasan kita kenapa terjadi perbedaan pendapat sehingga kita bisa bersikap bijak dalam menghadapi berbagai masalah dalam kehidupan sehari-hari.
Ushul fiqh dan masalah hukum akan dibahas tuntas agar kita kaum muslimin dapat memahami masalah hukum dan pemecahannya sehingga akan memudahkan kita untuk menyelesaikan masalah yang ada pada saat ini. Buku ini juga memuat hukum Islam di Indonesia mulai dari latar belakang sejarah, dan perkembangan hukum Islam serta hukum Islam sebagai sumber hukum nasional hingga hukum positif Islam di Indonesia.
| 26/UP/00399 | 297.272 SRI p | PERPUSTAKAAN UNPAM (200) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain